Selamat Tahun Baru 2011

2011

Oke, selamat tahun baru 2011 !! Postingan pertama di awal tahun biasanya diisi dengan harapan-harapan yang akan terwujud di tahun ini. Kalo gitu saya pun demikian, tapi dimulai dengan review sedikit apa yang sudah saya alami ditahun 2010 yang lalu. Hmm.. Sebenernya sih dari kemaren-kemaren udah niat nulis flashback 2010, tapi kelupaan dan akhirnya digabung aja sama postingan yang ini aja.. *kwarepmyu*

Di tahun 2010 saya bersyukur mendapatkan banyaaaak hal yang selama ini saya impikan. Mulai dari pekerjaan hingga barang-barang yang dulu saya anggap nggak pernah bisa saya miliki. Alhamdulillah kehidupan saya juga jauh lebih baik dibandingkan dengan di tahun 2009, jadinya saya bersyukur bahwa tahun lalu cukup sukses untuk bisa lebih baik dari tahun sebelumnya. Saya harap juga ini berlaku untuk tahun ini, supaya bisa lebih baik daripada tahun lalu.

Hal yang paling berpengaruh di tahun 2010 adalah hal pekerjaan. Jadi di awal 2010 itu saya resmi resign dari kantor karena masa kontrak kerja yang sudah habis. Tentu saja hal itu banyak berpengaruh dari sektor income, karena tentunya pengeluaran tidak akan berhenti padahal pemasukan mulai tersendat. Banyak pekerjaan yang saya lakoni untuk mengembangkan diri dan menyambung hidup. Disini saya mendapat pengalaman bahwa kerja kantoran itu nggak bisa selalu bisa diandalkan, kita harus punya pekerjaan sampingan bila sewaktu-waktu pekerjaan utama mengalami masalah. Sebuah pengalaman yang sangat berharga.

Puncaknya adalah saat saya memutuskan untuk menjadi seorang pengajar, sepertinya pekerjaan ini cocok buat saya, setidaknya hingga saat ini. Sebuah langkah besar yang harus diambil, mengingat 4 tahun sebelumnya bekerja di sektor profesional. Tentunya banyak hal yang berbeda dengan kondisi sebelumnya. Ini yang harus saya sadari bahwa semua pekerjaan memiliki ciri khas yang berbeda serta perlu penanganan yang berbeda pula. Saya masih belajar untuk ini, semoga di tahun mendatang semakin lebih baik dan bisa diberikan kepercayaan yang lebih tinggi.

Nah, harapan-harapan saya di tahun 2011 sih sebenernya simpel, “Semoga saya lebih beruntung ditahun ini”. Sebuah harapan yang selalu saya ucapkan di setiap pergantian tahun.

Apa yang ingin saya dapatkan di tahun ini adalah menyelesaikan semua masalah yang saya timbulkan di tahun lalu, kemudian mendapatkan apa yang belum saya dapatkan di tahun lalu. Selain itu, saya ingin menikah! Hahahah ya ya ya semoga abis ini nggak hujan salju. Doakan saja tahun ini atau tahun depan saya bisa mewujudkannya. Banyak hal yang perlu saya persiapkan untuk menuju ke situ, jadi saya mohon semoga dilancarkan semua-muanya. Amiinn..

Oke, selamat tahun baru 2011 semuanya..

Semoga kita semakin sukses dan beruntung di segala hal. Tetap Semangat!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *